Film Sharukh Khan Terbaik, Bukan Pecinta Film India pun Sudah Menyaksikannya!
Sharukh Khan, aktor asal India yang namanya sudah dikenal oleh hampir seluruh orang di dunia. Bahkan untuk yang tidak pernah menyaksikan aksi dari aktor satu ini pasti setidaknya pernah mendengar namanya. Ia bahkan mendapatkan julukan sebagai The King of Bollywood. Film-film yang dibintanginya selalu mendapatkan banyak peminat dan merajai Box Office dengan pendapatan yang besar.
Aktor ini memang selalu berusaha untuk bisa mendalami karakter, entah itu seorang tentara, penyandang autis, dan juga sebagai penjahat. Jadi jangan heran kalau banyak orang yang mengidolakan aktor ini.
Film Sharukh Khan Terbaik
Rekomendasi Film Bollywood Diperankan Sharukh Khan. Berikut ini adalah beberapa film Bollywood yang diperankan oleh Sharukh Khan.
1.My Name Is Khan – 2010
My Name Is Khan adalah sebuah film yang mengisahkan tentang seorang pemuda India yang menderita Asperger’s Syndrome, salah satu spektrum Autisme. Ia memang berbeda dari kebanyakan orang, namun ia sangat cerdas. Pemuda bernama Rizvan ini ikut adiknya pindah ke San Fransisco setelah kepergian ibunya.
Di sana, ia bertemu dengan Mandira, seorang ibu dari seorang anak yang bekerja di sebuah salon kecantikan. Rizvan pun jatuh cinta pada Mandira dan berusaha untuk bisa mendapatkan hati Mandira dan anaknya, Sameer. Perjuangannya pun berhasil, ia bisa mendapatkan hati keduanya dan menikah dengan Mandira.
Namun sayangnya kebahagiaan itu tidak berlangsung lama, karena peristiwa serangan teroris 11 September di Amerika Serikat membuat pandangan akan umat Muslim menjadi berubah.
2.Kabhie Khushi Kabhie Gham – 2001
Mengisahkan tentang Rahul dan Anjali yang mengangkat mengenai cinta kasih sayang orang tua dan bagaimana ikatan batin antara ibu dan anak yang tidak akan pernah hilang meski sudah 10 tahun lamanya berpisah.
Pemeran di dalam film diwarnai oleh sejumlah bintang papanatas Hollywood, seperti Amitabh Bachchan, Jaya Bachchan, Hrithik Roshan, Kareena Kapoor, dan Kajol. Bahkan terdapat penampilan dari Rani Mukerji, meski hanya sesaat, kehadirannya berhasil memikat penonton.
3.Devdas – 2002
Ketiga ada film Devdas yang mengisahkan tentang Devdas yang diperankan oleh Sharukh Khan, dengan Parvati, yang sudah sejak kecil bertetangga. Pada suatu hari Devdas harus keluar negeri untuk bisa menimba ilmu selama 10 tahun lamanya. Selama itu juga Parvati setia untuk menunggu Devdas.
Namun ketika mereka bertemu lagi, ternyata cinta mereka ditolak oleh keluarga Devdas yang menganggap Parvati merupakan orang dari keluarga miskin dengan kasta rendah. Karena sakit hati akan penolakan keluarga Devdas, ibu Parvati akhirnya menikahkan putrinya dengan seorang duda anak dua yang kaya raya.
Karena tidak bisa membendung rasa sakit hatinya, Devdas memutuskan untuk mabuk-mabukan setiap hari dan pergi ke tempat pelacuran. Lalu, bagaimanakah kisah akhir dari patah hati Devdas?
4.Hum Tumhare Hain Sanam – 2002
Film Sharukh Khan terakhir yang akan kami bahas adalah Hum Tumhare Hain Sanam. Mengisahkan tentang pernikahan dan pentingnya untuk saling percaya antara suami dan istri. Gopal dan Radha merupakan teman sejak kecil yang berpisah karena ada masalah pada keluarga mereka. Ketika mereka tumbuh dewasa, mereka kembali bertemu dan memutuskan untuk menikah.
Setelah menikah, Radha tetap menjalin hubungan baik dengan saudara angkatnya, Suraj. Namun ternyata kedekatan mereka membuat Gopal cemburu dan mempengaruhi keharmonisan rumah tangganya sampai berujung ke ambang perceraian.
Itulah beberapa film Sharukh Khan yang wajin untuk disaksikan. Nantikan bahasan lain seputar Bollywood hanya dari web kami, ya!